Senin, 24 September 2012

Handphone Tiruan Samsung Galaxy S3 - HDC Galaxy S3

Berita Handphone - Ponsel paling fenomenal saat ini yaitu Samsung Galaxy S lll atau S3 memang selalu banyak mengundang rasa penasaran para pengguna smartphone, setelah berita tentang CEO RIM pakai Samsung galaxy S lll, kali i pag kabar mengejutkan dunia ponsel. Smartphone berprocessor quad-core ini telah memiliki kembaran.

Ponsel Tiruan Galaxy S3 HDC Samsung - Berita Handphone

Kembaran yang dimaksud adalah tiruan atau kloningan yang saat ini sedang marak terjadi. Jadi semisal ada handphone Samsung Galaxy Chat, maka nanti ada pabrikan selain Samsung yang memproduksi sebuah smartphone yang mirip dengan galaxy chat tersebut. Mulai dari fitur hingga software. Begitu pula yang terjadi pada Samsung Galaxy S3 ini, adalah HDC galaxy S3. Tidak seperti handphone tiruan lainnya yang memiliki perbedaan baik pada tampilan hardware maupun software nya, HDC Galaxy S3 dikemas semirip mungkin dengan Samsung Galaxy S3 meski ada sedikit perbedaan. Perbedaan yang menonjol terdapat pada menu layar awal atau homescreen, kamera belakang 5 Megapixel dan beroperasi dengan android gingerbread 2.3.6 yang terakhir adalah pencetakan logo samsung di bagian belakang body yang agak berbeda dengan aslinya.

Penjualan HDC galaxy S3 saat ini masih dinyatakan legal karena tak ada pengaduan dari pihak Samsung. Jadi bagi anda yang ingin membeli Samsung Galaxy S3 harap berhati hati dalam mengecek Handphone tersebut karena pembuatan HDC galaxy S3 kali ini terbilang mulus dan rapi. Harga yang ditawarkan untuk satu unit smartphone tiruan ini hanyalah 209 dolar di android-sale.com, jadi bagaimana sobat Berita Handphone, tertarik dengan smartphone tiruan ini?

Ponsel Tiruan Galaxy S3 HDC Samsung - Berita Handphone

Tidak ada komentar:

Posting Komentar