Senin, 24 September 2012

Nokia 808 Pureview VS Samsung Galaxy S3 - Adu Dua Smartphone Canggih Beda Benua

Berita Handphone - Jaman telah semakin maju, teknologi juga berkembang dengan pesatnya, apalagi bidang komunikasi. Handphone yang ada sekarang pun memiliki segudang fitur yang dulunya hanyalah khayalan manusia.Dan kali ini Berita Handphone akan coba membandingkan dua smartphone tercanggih dua pabrikan beda benua, Asia dan Eropa, Nokia dan Samsung. Dengan handphone terbaru mereka 808 Pureview dan Galaxy S3

adu smartphone Samsung Galaxy S3 Nokia 808 Pureview - Berita Handphone

Nokia 808 Pureview - harga dan spesifikasi

Nokia 808 Pureview dipublikasikan ke publik februari 2012 silam dengan slogan Cameraphone tercanggih yang ada saat ini, dengan kamera beresolusi 41 megapixel dan lensa carl zeiss serta xenon flash membuat handphone ini mampu menghasilkan gambar dengan kualitas setara kamera DSLR serta kemudahan mengedit foto langsung dari ponsel anda.

Spesifikasi lain yang ditawarkan nokia 808 adalah processor 1,3 GHZ dengan RAM 512MB, sistem operasi Symbian Belle serta layar 4 inci AMOLED. Harga untuk Nokia 808 Pureview adalah Rp. 6.500.000

Samsung Galaxy S3, Harga dan Spesifikasi

diumumkan mei 2012 silam, Samsung Galaxy S3 meluncur dengan android 4.0 atau Ice Cream Sandwich dan user interface Touchwiz. Layar yang disematkan pada smartphone ini berukuran 4,8 inci, Super AMOLED dengan resolusi 720x1280 pixel. Pengolah informasi processor quad-core 1,4GHZ exynos serta 1GB RAM

untuk kamera, Galaxy S3 dibekali 8 Megapixel dengan LED flash dan perekam video HD 30fps (setaraSamsung Galaxy tab), Harga Samsung Galaxy S3 yang ditawarkan saat ini adalah Rp 6.999.000 atau 7 juta rupiah

secara garis besar, Berita Handphone akan membahas perbandingan Nokia 808 Pureview dan Samsung Galaxy S3. Dan berikut ini perbandingannya:

- Nokia 808 mengadopsi OS symbian belle dan Galaxy S3 dengan Android Ice Cream Sandwich. Secara dasar dua OS tersebut memiliki kemampuan yang hampir sama. Hanya saja dukungan dari store masing masing yang membuatnya berbeda. Android memiliki lebih banyak pilihan aplikasi di Google Play

- Kamera dan layar. Tak perlu diragukan lagi, kamera 41 megapixel Nokia 808 jelas lebih unggul dari 8 megapixelnya galaxy S3. Namun untuk layar Galaxy S3 memiliki resolusi hampir 2 kali 808 pureview

- kinerja ponsel, Galaxy S3 lebih unggul karena memiliki processor quad-core 1,4 GHZ, sedangkan 808 hanya 1,3 GHZ single-core. Ditambah lagi RAM galaxy S3 adalah 1GB, dua kali RAM 808

- Baterai 2100 MAH milik Galaxy S3 lebih unggul dari baterai 808 yang hanya 1800 MAH. Dan Samsung Galaxy S3 adalah handphone pertama yang support microSD hingga 64GB.

Secara garis besar memang Samsung Galaxy S3 jauh lebih unggul dari Nokia 808 pureview, harga pun tak terpaut jauh antara keduanya tapi S3 memiliki segudang fitur jempolan. Nokia telah tertinggal, itulah faktanya jika terus bergantung pada OS symbian belle tanpa adanya pembaharuan. Dan saat ini senjata baru Nokia adalah Windows phone 8, hasil kerja samanya dengan raksasa IT, Microsoft lewat ponsel seri Lumia nya yang diharapkan mampu mengangkat Nokia dari keterpurukan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar